Instal Wordpress???.. Perhatikan dulu hal kecil ini



Wordpress, tentu tidak asing lagi kan bagi kita yang biasa bermain blog. Dan kalau sudah tiap hari berhadapan dengan CMS yang satu ini pasti familiar dengan menu di administrator ataupun apalagi cara installnya,pasti sudah di luar kepala.

Tetapi kalau bagi pengguna awam walaupun wordpress terlihat mudah saat instalasinya, tidak sedikit orang mengalami kesalahan instal nya. Dan kesalahan kecil itu akan berdampak saat pertama kali kita selesai install dan mengakses website tidak tampil halamannya.
Dampak terbesar lagi pas saat kita lupa password login dan ternyata kita tidak ingat juga email yang dulu kita gunakan untuk install.

Berikut hal kecil yang sering di lalai kan pengguna awam waktu install wordpress.


1. Menghapus tulisan "wp" 
Ini kejadian yang sering kali dilakukan saat install worpress pertama kali. Biasanya orang sering asal lanjut lanjut begitu saja tanpa membaca perintah (saya juga sering :D ).
Disini kita harus menghapus tulisan "wp" di kolom In Directory


Install Worpdress
Dampak kalau "wp" tidak dihapus, yaitu saat kita akses website kita/domain
ex : http://blog.jinbalemon.com/
kita tidak akan terakses tampilan yang kita install tadi,

Jadi kita bisa akses kalau di belakang nama domain kita di tambahkan /wp. 
ex : http://blog.jinbalemon.com/wp

Itu karena jika kita isi In Directorynya dengan wp tadi, maka di dalam home directory cpanel kita tercreat folder wp dimana content wordpress yang kita install diletakkan di folder wp tersebut.


2. Jangan sampai salah isi email Ini juga termasuk kesalahan fatal. Bayangkan kalau kita lupa login pasworrd nya lalu kita reset password dan ternyata saat kita masukan email untuk verifikasi nya ternyata bukan email yang kita tulis tadi yang dulu digunakan.

Kalau kita tidak cermat pasti mengalami kesalahan ini. Yaa, karena memang di kolom admin Email sudah terisi dengan akun webmail admin@namadomain,com , yang email webmail tersebut pasti belum kita creat dari cpanel.

                                 Cara Membuat Webmail

Jadi disitu masukanlah email yang sering kita gunakan, entah itu gmail, yahoo, hotmail, dll

Admin Email Wordpress



Itu lah tadi kesalahan kecil yang sering saya temui dari orang-orang saat melakukan install wordpress pertama kali.
Setiap kesalahan pasti ada solusinya kok. Dulu pertama saya juga bisa salah kalau tidak mengikuti tutorial yang saya baca di goggle. :)


Previous
Next Post »
Jika Anda menyukai Artikel di blog ini, Silahkan klik disini untuk berlangganan gratis via email, dengan begitu Anda akan mendapat kiriman artikel setiap ada artikel yang terbit di Blog Lemon